Tinta Embun

Kamis, 08 Februari 2018

HATI ADALAH RAJA

Ketika di dalam diri seseorang memiliki kesombongan
Maka sangat sulit bagi dirinya untuk menerima kebenaran
Begitu pula dengan hati yang terus-menerus dikotori dengan kemaksiatan
Tidak ada rasa khauf-ketakutan kepada Allah 'azza wa jalla
Itulah hati yang sakit
Itulah segumpal daging yang apabila sakit maka anggota tubuh lain pun akan merasakan sakit
Dialah hati,
Karena hati adalah Raja




sumber foto :https://www.askideas.com/broken-heart-with-why-text-picture/

Hujan, Basahilah pipi Samarkan apa yang tampak Tuk hilangkan kecurigaan Bahwa sebuah hati sedang remuk redam

Hujan, 
Basahilah pipi
Samarkan apa yang tampak 
Tuk hilangkan kecurigaan
Bahwa sebuah hati sedang remuk redam

JANGAN PERNAH LELAH,MELANGKAH

Jangan pernah lelah, 
Jika hari-harimu kau gunakan untuk beribadah kepada Allah
Jangan pernah bosan
Karena beribadah adalah hak seorang hamba
Jangan kau sia siakan waktumu yang ada
Jangan kau tunda-tunda..

Jangan kau terlena kepada gemerlapnya dunia hingga kau lupa bahwa kunci surga adalah bersabar darinya
Maka menjauhlah dari sana, sebab dunia penjara bagi seorang muslim, 
Kebebasan bagi kaum kafir.

Jangan melewati batasan demi hal yang tidak bermanfaat untuk kehidupan akhirat
Memang bosan adalah fitrah..
Namun usahakan jangan keluar dari sunnah 
Dan melanggar rambu dosa besar

Cukuplah dosa dosa yang pernah tertaubati
Bukankah sudah melampaui? 
Jangan kau tambah lagi..
Aku akan selalu di sampingmu dalam keadaan apapun..

BULAN


Bulan, aku ingin menikmati indahmu di gelapnya malam, di gelapnya angan angan
Di gelapnya semangat yang dipertaruhkan..

Bulan, bagaimana ku curahkan? 
Lagi lagi air mata yang bercucuran

Bulan kau tak nampak
Sebagaimana sebuah kejujuran yang sudah tak nampak

Maka bulan..
Berilah sinarmu, demi hilangkan ke galauan

Berilah sinarmu, 
Tuk menambah terang sepertiga malam

HUJAN

Pada hujan yang mulai menyirami bumi
Menyegarkan tanah menjadi gembur
Menyirami rumput yang mengering akibat kemarau
Mengiringi langkah kaki yang mulai lumpuh

Padanya hujan, aku belajar berteduh
Dari tajamnya tiap rintik jatuh


Y.E.N


ENTAH

Terkadang aku tak bisa pahami takdir dengan baik
Yaa Allahu yaa Robby,
Karena takdir bukan dari tangan manusia
Ketika dunia gelap ku tinggalkan
Lalu dunia berangsur menjauh, lalu menyakiti

Aku memang selalu sendiri,meratapi malam
Disepertiga malam,Yaa Allah..
Aku memohon kemajuan dakwah
Namun orang terdekat justru merakit senjata, melukai diri